Klik Blogger - Cara Paling Mudah Mengetahui Postingan Pertama di Google+
Menjelang satu tahun keberadaan Google+, beberapa orang ingin mencoba melihat kembali postingan pertama mereka di jejaring sosial besutan Google. Scrolling ke bawah tentu saja memerlukan waktu yang cukup lama. Apalagi jika ternyata kita sudah bergabung di layanan ini semenjak Google+ belum dibuka untuk umum, bisa keriting jari kamu gara-gara terus-terusan scroll mouse ke bawah.
Sementara itu, layanan seperti AllMyPlus.com hanya menyajikan data postingan yang kita kirim ke publik.
Nah, cara paling mudah untuk mengetahui semua postingan kita di Google+ dari awal sampai akhir (termasuk postingan yang bersifat limited) adalah dengan mengakses Google Takeout.
Caranya:
1. Masuk ke https://www.google.com/takeout
2. Klik tab "Choose Services" yang ada di bagian atas
3. Klik icon "Stream" yang bergambar rumah
4. Klik "Create Archive" yang berwarna merah yang berada di kiri bawah
5. Download arsip Google+ ke dalam hardisk
6. Setelah dimekarkan (unzip), urutkan file arsip berdasarkan waktu pembuatan.
Thanks for reading & sharing KUMPULAN ILMU DAN CERITA