Assalamu'alaikum Warohmatullohi Wabarokatuh

Selamat Datang Di Situs Kami
Bismilahirrahmanirrahim
Tafsir Mimpi atau Arti mimpi ini Sebagian Besar Di ambil dari Kitab Ta'bir Ru'yah Shoghir karya Ulama Besar Syekh Muhammad Bin Sirrin. Disertai Dengan Contoh dan Kisah nyata dari berbagai Sumber Semoga Bisa Bermanfaat. Serta Artikel artikel Islami, Semoga Menambah Hasanah Ke Islaman Kita... Amin
Home » » From Zero to Hero

From Zero to Hero

Posted by KUMPULAN ILMU DAN CERITA on Senin, 17 September 2018

📓📕📗📘📙📔
*ARTIKEL MALAM*

Hari/Tgl. : Senin, 17 September 2018
                   01 Muharram 1440 H
No.           : 1261/AM/KOM/IX/2018
Materi      : Motivasi
Tujuan     : KUTUBer & Umum
========= ❁❁❁❁ =========
🍃🍃🌻🍃🍃🌻🍃🍃🌻🍃🍃🌻

📚 Start From Zero (part. 10)

📌 ZEROKAN DIRI DENGAN DZIKRUL MAUT

Allah swt berfirman:

يٰٓأَيُّهَا الَّذِينَ ءَامَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ حَقَّ تُقَاتِهِۦ وَلَا تَمُوتُنَّ إِلَّا وَأَنْتُمْ مُّسْلِمُونَ

"Wahai orang-orang yang beriman! Bertakwalah kepada Allah sebenar-benar takwa kepada-Nya dan janganlah kamu mati kecuali dalam keadaan muslim." (QS. Ali 'Imran : 102)

Zerokan diri dengan ingat mati sebab lezatnya dunia hanya sesaat tapi siksa akhirat abadi. Dunia fana yang pasti rusak, akhirat kekal tak ada batas. Mengapa tidak segera menyusun strategi merancang mati sejak hari ini?

Zero berarti kembali ke titik nol untuk mencetak gol. Kita milik Allah “ Innaa lillahi” maka mati kembali kepada Allah, “Ilaihi raaji’uun” juga harus “lillah” untuk Allah. Apabila kita telah fokus “lillah” justru apa yang kita kerjakan, lakukan, amalkan, investasikan, akan menjadi milik kita, karena Allah-lah yang mengganti keikhlasan, lillah kita dengan Jannah. Inilah transaksi zero to hero.

Allah swt berfirman:

إِنَّ اللَّهَ اشْتَرٰى مِنَ الْمُؤْمِنِينَ أَنْفُسَهُمْ وَأَمْوٰلَهُمْ بِأَنَّ لَهُمُ الْجَنَّةَ  ۚ  يُقٰتِلُونَ فِى سَبِيلِ اللَّهِ فَيَقْتُلُونَ وَيُقْتَلُونَ  ۖ  وَعْدًا عَلَيْهِ حَقًّا فِى التَّوْرٰىةِ وَالْإِنْجِيلِ وَالْقُرْءَانِ  ۚ  وَمَنْ أَوْفٰى بِعَهْدِهِۦ مِنَ اللَّهِ  ۚ  فَاسْتَبْشِرُوا بِبَيْعِكُمُ الَّذِى بَايَعْتُمْ بِهِۦ  ۚ  وَذٰلِكَ هُوَ الْفَوْزُ الْعَظِيمُ

"Sesungguhnya Allah membeli dari orang-orang mukmin, baik diri maupun harta mereka dengan memberikan surga untuk mereka. Mereka berperang di jalan Allah; sehingga mereka membunuh atau terbunuh, (sebagai) janji yang benar dari Allah di dalam Taurat, Injil, dan Al-Qur'an. Dan siapakah yang lebih menepati janjinya selain Allah? Maka bergembiralah dengan jual-beli yang telah kamu lakukan itu, dan demikian itulah kemenangan yang agung." (QS. At-Taubah : 111)

Jadi dengan ingat mati berarti niat kita harus jelas, sehingga setiap apa saja yang dilakukan berbobot dan berbalas. Milikilah ikhlas.

Rasulullah bersabda: “Sesungguhnya diterimanya suatu amal sesuai niatnya, dan setiap orang mendapatkan apa yang diniatkannya.” (HR. Bukhari Muslim)

Allah Maha fair dan sportif, membalas apapun yang kita niatkan, bahkan apa yang kita persangkakan. “Aku hanya mengikuti persangkaan hamba-Ku saja, “ itu komitmen Allah dalam hadist qudsi.

Begitulah “bila jiwa itu besar, sesungguhnya fisik tak akan mampu meladeninya.” Karenanya orang-orang besar tetap tegar meski fisik mereka lumpuh, mata mereka buta, tetapi jiwa mereka selalu hidup dan menghidupkan. Seperti Syaikh Ahmad Yasin, Abdul Aziz Ar Rantisi, Hasan Al Banna, Sayyid Quthub dan  para pejuang di sepanjang sejarah. Bahkan kematian mereka dapat menghidupkan jiwa yang mati, membuka pikiran, menggugah motivasi yang rapuh dan menyambung persaudaraan yang hampir runtuh. Itulah jiwa para pejuang sejati, mujahid hakiki.

Adapun kematian dapat dilihat  dari tiga ciri:

1. Mati itu haq dan pasti. Bagaimana cara kita mati?

2. Mati itu ghaib. Mengapa takut mati tapi tidak mempersiapkan diri?

3. Mati itu tiba-tiba. Apalagi yang ditunggu-tunggu dan mengapa amal ditunda-tunda?

“Tidak ada sesuatu yang paling disesali oleh para penghuni surga kecuali atas satu saat yang pernah mereka lalui di dunia yang tidak mereka gunakan untuk mengingat Allah didalamnya.” (HR. Thabrani, dishahihkan oleh Al Albani)


sumber: "From Zero to Hero"

🍃🍃🌻🍃🍃🌻🍃🍃🌻🍃🍃🌻
=============================
👳🏻Konsultasi: 081254571543 (Apry Zakaria Ramadhan)

📲 Info KUTUB : Bit.ly/media_kutub
-----------**-----------
═❁💰SEDEKAH KUTUB💰❁ ═

💰 Bank Muamalat Nomor rekening: 3180005019

💳 Ac : Komunitas Tahajjud Berantai atau Ke Member Account KUTUB masing-masing (bagi yang sudahu mendapatkan identitas member Kutub)

📱Konfirmasi : 0857-4937-6876 (Bendahara KUTUB)

❁❁═❁❁═❁❁═❁❁═❁❁═❁❁═❁❁═❁❁═❁❁═❁

✊🏻 Mengokohkan Langkah, Menggelorakan Istiqamah (OMGT)

Thanks for reading & sharing KUMPULAN ILMU DAN CERITA

Previous
« Prev Post

Popular Posts

Labels

Translate

free counters